Tips Naik Kereta Api Nyaman Untuk Perjalanan Jauh

Rabu, 19 Oktober 2022

Kereta api adalah salah satu moda transportasi yang banyak dipilih oleh orang-orang. 




Salah satu alasannya adalah kereta api merupakan transportasi yang nyaman dan juga harganya lebih murah jika dibandingkan naik pesawat saat perjalanan ke luar kota. 


Terlebih saat ini, beli tiket kereta api juga sangat mudah karena bisa dilakukan secara online tanpa datang langsung ke stasiun kereta. Namun untuk perjalanan lebih nyaman dan menyenangkan kamu tentu perlu tahu beberapa tips agar bisa melakukannya.


Tips Naik Kereta Api Nyaman


Berikut ini beberapa cara yang bisa kamu terapkan agar bisa naik kereta api tetap nyaman terutama untuk perjalanan jauh.


Lakukan Pemesanan Tiket Online


Hal pertama yang harus dilakukan agar bisa naik kereta api nyaman adalah beli tiket secara online saja agar tidak menghabiskan waktu kamu untuk antri tiket. Kamu bisa pilih beli tiket lewat OTA atau situs booking tiket lainnya. 


Beli tiket secara online membuat kamu tidak akan kehabisan tiket, apalagi jika pembelinya satu atau dua hari sebelum keberangkatan. Selain itu kamu juga bisa lebih mudah memilih tempat duduk yang diincar dengan harga termurah. 


Bahkan kamu juga punya peluang untuk dapat tiket dengan harga promo dan diskon jika belinya secara online. Di situs pemesanan tiket online, juga sangat mudah melihat jadwal keberangkatan dan ketibaan kereta sesuai dengan referensi.


Pilih Posisi Duduk yang Tepat


Untuk kamu yang baru pertama sekali naik kereta dan ingin melakukan perjalanan jauh maka wajib tahu posisi duduk yang tepat. Kamu harus menghindarkan posisi duduk di kursi bagian pertama di gerbong. 


Meski alasannya adalah agar tidak terhalang penumpang lain ketika naik dan juga posisi kursi depan yang punya jarak lebih luas namun ada beberapa hal yang mungkin tidak kamu ketahui.


Alasannya jangan duduk di dekat bordes atau sambungan gerbong adalah biasanya posisinya dekat dengan toilet. Tentu saja sangat tidak nyaman jika kamu memilih tempat duduk dekat dengan toilet, bukan? 


Selain itu, duduk dekat dengan border juga memiliki potensi terlalu banyak suara bising karena orang lalu lalang. 


Yang tadinya kamu ingin tidur selama perjalanan kereta pasti akan terganggu dengan beberapa hal tersebut. Delain itu kamu juga harus hindari posisi duduk yang dekat dengan AC. 


Saat ini kereta api bisnis hingga ekonomi sudah dilengkapi dengan AC. Namun bagi kamu yang tidak suka perjalanan dengan penggunaan AC karena alasan dingin maka bisa pilih posisi duduk yang membelakangi posisi AC. 


Pilihan tempat duduk paling nyaman adalah di kursi dekat jendela. Karena sudah pasti kamu bisa naik kereta dan betah berlama-lama untuk melihat pemandangan. Posisi yang paling tepat adalah di kursi urutan A dan D.


Mematuhi Instruksi Petugas


Naik kereta api lebih lancar dan tanpa halangan maka kamu harus datang lebih awal ke stasiun. Akan lebih baik jika kamu bisa datang ke stasiun 30 menit sebelum keberangkatan. Selain itu, sebaiknya kamu juga harus patuhi setiap instruksi dari para petugas yang ada.

 

Hal ini untuk membuat kamu bisa melakukan perjalanan dengan naik kereta lebih lancar. Meskipun saat ini masa pandemi sudah berangsur membaik, namun pastinya tetap sadar ada instruksi dari para petugas untuk melaksanakan protokol kesehatan di lingkungan stasiun.


Bawa Cemilan Agar Hemat


Untuk perjalanan jauh tentu selama di perjalanan kamu akan merasa lapar. Kamu bisa bawa bekal berupa cemilan ataupun makanan berat untuk dimakan selama perjalanan.


Memang kereta api tentu saja menyediakan makanan dan minuman yang bisa kamu beli. Namun biasanya harga makanan di kereta api sedikit lebih mahal. Untuk menghemat budget, kamu bisa bawa makanan sendiri dari luar tentunya.


Dukungan Hiburan


Untuk perjalanan jauh yang menyenangkan kamu tidak hanya harus memilih posisi kursi terbaik, camilan dan makanan berat tapi juga harus ada dukungan hiburan. Sebelum berangkat kamu bisa instal aplikasi streaming musikhingga streaming film.

 

Dengan begini ketika di perjalanan kamu tidak mengantuk dan merasa bosan bisa menonton atau dengar lagu kesukaan. Meskipun di kereta api terdapat colokan listrik, apa salahnya membawa powerbank untuk menghindari baterai HP habis total. 


Itu tadi beberapa hal terbaik yang bisa dilakukan untuk menunjang perjalanan menyenangkan, selama naik kereta api. Bagi kamu yang ingin naik kereta api lebih mudah harus beli tiket secara online lewat situs booking tiket online terdepan di Indonesia yaitu Traveloka. 


Di Traveloka kamu tentu saja tidak hanya bisa menemukan pilihan beli tiket kereta online saja tapi juga ada tiket bus, tiket pesawat bahkan bisa booking hotel dan resort langsung lewat aplikasi ini. 


Traveloka bisa kamu unduh baik lewat Google Play Store maupun App Store untuk informasi lebih lengkap mengenai pembelian tiket dan booking hotel. 

Be First to Post Comment !
Posting Komentar

EMOTICON
Klik the button below to show emoticons and the its code
Hide Emoticon
Show Emoticon
:D
 
:)
 
:h
 
:a
 
:e
 
:f
 
:p
 
:v
 
:i
 
:j
 
:k
 
:(
 
:c
 
:n
 
:z
 
:g
 
:q
 
:r
 
:s
:t
 
:o
 
:x
 
:w
 
:m
 
:y
 
:b
 
:1
 
:2
 
:3
 
:4
 
:5
:6
 
:7
 
:8
 
:9