Berburu Mainan Edukatif di Bebeland

Senin, 07 Oktober 2019

Yuhuuu ... saya mau berbagi cerita seru nih bareng si Khanza. Pada hari minggu, tanggal 29 September 2019 lalu, kami menikmati permainan seru di Bebeland Tunjungan Plaza Surabaya, lho. Bukan permainan biasa sebab di Bebeland ini semua permainan dikonsep secara edukatif.

Kenapa Edukatif?

Deska Hapsari Nugrahaini selaku Brand Head Bebelac mengatakan, “Bebelac percaya bahwa rasa peduli dapat mendukung daya pikir Si Kecil berkembang lebih baik untuk mencari solusi atas masalah yang ada disekitarnya. Apabila rasa peduli anak berkembang seiring daya pikirnya, ia akan tumbuh menjadi Anak Hebat yang memiliki rasa peduli, cepat tanggap, dan tanggap bersosialisasi dalam menghadapi lingkungannya.”

Jadi permainan edukatif Bebeland ini sangat mendukung anak untuk tumbuh hebat bukan dilihat dari seberapa dia mampu meraih juara di kelas. Melainkan asah daya pikir si kecil sebagaimana diajarkan oleh orang tua. Yang mana asah daya pikir ini berhubungan dengan kecerdasan emosional (EQ). 

Orang tua mengajarkan si kecil tentang rasa empati, berbagi, serta anak diminta untuk mencari solusi dari masalahnya sendiri melalui daya pikirnya. Ketika kecerdasan Emosional telah terasah dengan sangat baik, maka kecerdasan intelektual (IQ) akan mengikuti untuk menggiring si kecil menjadi anak cerdas, hebat, cepat tanggap serta mandiri.

Yang paling mengaggumkan lagi, Asah Rasa Peduli dan Daya Pikir Si Kecil ini sudah dilakukan oleh bebelac secara konsisten untuk tumbuh kembang anak, salah satunya dengan menghadirkan Bebeland sebagai sarana  permainan edukatif dan interaktif yang bekerjasama dengan Psikolog Anak Roslina Verauli, M.Psi. Keren, kan, Moms? Banget!

Permainan edukatif dan interaktif tersebut di antaranya :


BebeTown


Jenis permainan di Bebetown antara lain, light the city dan fix the Gears. Dari kedua permainan ini,  Khanza berhasil memainkan The Gear dengan baik dipandu oleh dua kakak dari Bebeland. Padahal sebelumnya Khanza sempat menolak tidak mau mencoba. Tapi setelah saya berkali-kali menawarkan untuk mencoba, akhirnya Khanza mau juga.  


Yang bikin saya takjub sama Khanza,Ia cukup cepat beradaptasi dengan dua kakak pemandu tersebut. Dia senang sekali deh. 

Oh ya, Moms juga perlu tahu bahwa manfaat dari permainan GEAR ini bisa mengasah kecerdasan intelektual dari masing-masing sistem gerak pada Gear serta melatih emosi anak. Anak akan lebih peduli terhadap situasi orang lain sekaligus melatih untuk bekerjasama dalam mencari solusi.

BebeForest


Ada tiga permainan menarik di BebeForest, yaitu Rescue the Cat, Feed the Animals,  dan Find the way. Ketiga permainan ini telah berhasil mencuri hati Khanza. Dia dengan senang hati mencoba, bahkan dia sangat antusias sekali.

Misalnya dalam permainan Rescue the cat, di sini kakak-kakak pemandu tegas dan disiplin. Mereka meminta setiap orang tua mengantre. Ketika ada anak yang menyerobot masuk paksa, mereka akan memberitahukan dengan cara halus.


Kemudian, untuk masuk ke wahana permainan, setiap sesi dicukupkan untuk lima anak saja. Lalu, anak-anak akan dibimbing untuk memanjat ke atas dengan dipandu kakak-kakak Bebeland yang cukup telaten. Selesai memanjat, anak akan diarahkan untuk melewati jembatan, lalu meluncur dari atas ke bawah. Yang mana di bagian bawah ini, anak langsung dimanjakan oleh banyak bola yang bisa dijadikan permainan mandi bola. Seru, bukan?



Moms juga perlu tahu bahwa Bebeland menghadirkan Rescue the cat sebagai permainan edukatif, tak lain adalah untuk menstimulasi rasa peduli pada yang lain. Dalam hal ini, kucinglah yang menjadi tokoh yang harus ditolong oleh Khanza. Selain itu, permainan menantang ini sebagai daya asah anak untuk menyelesaikan masalah dengan cara mencari solusinya sendiri.

Permainan kedua tak kalah menarik adalah Feed The Animal. Khanza belajar memberi makan Zebra di sana. Eh, bukan Zebra beneran ya. Tetapi semacam robot Zebra yang mana tujuannya adalah untuk mengenal jenis hewan herbivora, memilih makanan yang tepat untuk setiap jenis hewan, dan mengasah rasa peduli pada hewan di sekitarnya.



Lalu di permainan ketiga di BebeForest adalah Find the Way. Di sini Khanza naik robot Kancil yang mana terarah langsung ke dalam monitor. Ketika Kancil semakin kencang di gerakkan, maka di layar monitor Kancil tersebut berjalan mencari petunjuk. Dan petunjuk tersebut diperoleh Kancil melalui sinar matahari. Kira-kira apa ya tujuan dari permainan ini?



Yup. Mungkin itu yang terbesit dalam pikiran Moms. Tujuannya sederhana sekali, yaitu untuk mengajarkan anak mengenali konsep arah dan jarak melalui petunjuk matahari. Kemudian anak di sini juga diajarkan untuk memahami situasi serta peduli bahwa Kancil membutuhkan bantuan.

Tak hanya itu, menurut ahli Psikologi, Rosalina Verauli, M. psi, Psi, permainan Find The Way ini juga mengajarkan kemampuan anak dalam bersosial dengan teman-temannya.

BebeSea


Yey!

BebeSea paling seru dong kata si Khanza. Sebab dia berjam-jam bermain Coral Savior. Permainan yang sangat membantu mengasah kemampuan motorik halus anak. Khanza bermain pasir yang bisa dibentuk ke berbagai bentuk yang unyu. Anak-anak juga diajarkan berinteraksi dengan yang lain. Plusnya si anak distimulasi agar mengenal konsep habitat kelautan.



Permainan kedua ini tentang Helping Friends. Khanza diajak naik ke dalam sebuah kapal. Kemudian dia diminta kakak pemandu mendayungkan sampan sambil menatap layar monitor yang ada gambarnya. Permainan ini salah satu tujuannya adalah untuk melatih kemampuan bersosial. Bagaimana sih membantu orang lain?




Lalu di permainan ketiga yang ada yang namanya preserve the turtle. Khanza diajak mewarnai turtle, kemudian di scan di layar monitor. Uniknya, di layar monitor tersebut muncullah turtle yang sudah diwarnai oleh Khanza. Seru? Seru banget dong pastinya.


Di sini anak diajak untuk mengasah naturalistic intellegence, meningkatkan empati, percaya diri, bekerjasama menolong orang lain, dab berani menolong.
Nah, kebayang dong gimana serunya acara weekend Khanza bersama Bebeland waktu itu? Emaknya saja betah lho lama-lama menikmati 10 permainan Edukatif tersebut, bagaimana anaknya ya? Hehehe

Oh ya, mungkin ada Moms yang bertanya atau membatin dalam hati. Kenapa permainan keren yang dikonsep oleh Bebeland itu sama sekali tidak ada hubungannya sama meningkatkan kemampuan anak menjadi juara kelas alias rangking di kelas ya? Ada yang begini?

Well, coba simak dulu ulasan dari Psikolog Anak, Roslina Verauli, M.Psi, Psi. yang menekankan bahwa dengan empati dan rasa peduli, si Kecil mampu merasakan apa yang dirasakan orang lain, bersimpati, hingga melihat dan berusaha menyelesaikan masalah dari sudut pandang orang lain. “Dengan mengembangkan rasa peduli, si Kecil mampu memiliki perilaku prososial, yaitu perilaku membantu orang lain tanpa pamrih. Hal inilah yang perlu diasah sejak dini seiring dengan kemampuan daya pikir si Kecil, agar si Kecil mampu menyikapi sebuah permasalahan serta memberikan solusi yang tepat dan penuh empati.”

Itulah alasan kenapa setiap permainan di BebeLand dirancang dengan alur cerita “masalah - solusi”, dimana si Kecil dilatih untuk mengasah rasa pedulinya terlebih dahulu, sebelum kemudian diajak melatih daya pikirnya untuk cepat tanggap memberi solusi yang berguna bagi sekitarnya. Sementara jika EQ anak sudah terbangun dengan apik, tidak cukup sulit menjadikan anak menjadi hebat dan juara kelas.

Jadi, tak ada lagi orang tua memaksa anaknya untuk terus mendapat rangking tetapi melupakan tugas utamanya, yaitu asah kecerdasan emosional dan kecerdasan intelektual akan mengikuti. Akan terlihat percuma saja orang tua memiliki anak pandai, namun dia minim interaksi dengan temannya. Atau bahkan parahnya anak tersebut cuek dan nggak mau tahu ketika temannya membutuhkan bantuan. Padahal rasa empati ini sangat penting diajarkan pada anak sebagai bekalnya di masa depan.

Terkait cara orang tua mengasah rasa peduli dan daya pikir si Kecil sejak dini, Verauli menambahkan, “Mengasah rasa peduli dapat dilakukan orang tua sejak dini sesuai dengan tahapan tumbuh kembang anak dengan stimulasi yang bervariasi, dimulai pada usia 1-2 tahun, 3-4 tahun, 5-6 tahun, hingga usia 7 tahun ke atas. Pada usia 3-4 tahun, misalnya, ajak anak untuk membantu atau menolong orang lain, atau saat anak berusia 5-6 tahun, libatkan si Kecil dalam ‘emotional talk’ dimana mereka bisa menyampaikan apa yang mereka rasakan dan berikan pujian dan penghargaan untuk setiap hal baik yang mereka lakukan.”





30 komentar on "Berburu Mainan Edukatif di Bebeland"
  1. Seru banget, anak jadi belajar ngantre yang tertib ya.
    Saya pernah ke acara seperti ini, yang nyebelin itu seorang nenek yang bawa cucunya. Antrean panjang eh dia mau menyalip saja :D

    BalasHapus
  2. Gak hanya nutrisi saja yang harus dipenuhi utk si kecil tapi dengan stimulasi melalui permainan yang edukatif ini juga di butuhkan untuk perkembangan motoriknya

    BalasHapus
  3. wuah keren2 sih emang acaranya bebelac.
    mendatangkan konsep hutan ke mall. hoho. maka jadilah bebeforest di mall. yang penting kan edukasi dan pengalamannya~

    BalasHapus
  4. Asyik buangeett main2 di sini
    Semoga Bebelac dalam waktu dekat bikin workshop untuk parents yaaa
    https://bukanbocahbiasa(dot)com

    BalasHapus
  5. Seru banget acaranya mbak, anak-anakku juga pasti doyan main di sini. Bakal susah pulang.

    BalasHapus
  6. Acara bebelac seru ya, dulu jamannya anak saya pakai susu ini kayaknya nggak ada acara seperti ini. Cuma beberpa kali memang dapat hadiah karena membeli dalam jumlah tertentu. Dan hadiahnya bagus-bagus

    BalasHapus
  7. Nah, ini acaranya seru, Mbak Malica.
    Anak-anak bahagia, Ibu juga senang. Pulang bawa segudang pengalaman dan ilmu. Sayang nih, acara seperti ini jarang di Kebumen. Padahal mau ngajak Krucil juga hehehe.

    BalasHapus
  8. Permainan di bebeland ini asyik banget ya mba Malica. Bukan hanya buat pintar tapi juga cerdas dalam berempati kepada orang lain.

    Semoga sampe besar tetap pintar empati ya mba.. ♥

    BalasHapus
  9. Bun, ini datang ke bebeland harus ada undangan atau bgmn ya?

    Bisa kita lgsg datang aja?

    BalasHapus
  10. Seru banget nih main ke bebeland, anak2 pasti senang sekali di ajak kesini selain menyenangkan, anak juga diasah kemampuan berpikirnya juga ya, kepengen bisa kesini

    BalasHapus
  11. Senengnya anak-anak main di Bebeland dengan banyak wahana edukatif begini. Memang untuk kepedulian itu mesti ditimulasi sejak dini ya Mbak Lica

    BalasHapus
  12. Seru, menarik dan pastinya membahagiakan sekali untuk anak-anak bisa bermain di Bebeland.Bicara soal empati, kita sebagai orangtua kudu kasih contoh juga pastinya.

    BalasHapus
  13. Bola bola, main perahu perahu...wahh favorit anak saya semua tuh permainannya. Pada dapat seragam orange juga yaa, cakep ihhh. Pasti pada puas tuh main di Bebeland yaa mbak. Kapan yaa event kayak gini hadir di Lombok juga~

    BalasHapus
  14. kelihatan banget wajah bahagia anak-anak ketika bermain disana, tetapi keren inofasi seperti ini karena bisa membuat anak belajar tanpa menggaggu dunia mereka yang ingin bermain

    BalasHapus
  15. Anak anak kalau tempat bermain begitu kelihatan rona wajah bahagia nya,next ikut acara bebelac lah,dimedan ada g ya

    BalasHapus
  16. Alhamdulillah dengan adanya permainan edukatif seperti ini, tidak perlu ragu lagi ya Mom mengajak anak berkunjung. Mantap.

    BalasHapus
  17. tempat seperti ini adik2 aku betah banget pasti. hehe. Saya yang suka anterin juga seneng sih menemani mereka bermain sambil belajar. Bagus banget ya program bebelac

    BalasHapus
  18. Wah seru banget yac mom, dengan melatih anak untuk menghadapi masalah dan bagaimana mengatasi masalah ( solusi ). Terapi tersebut dapat meningkatkan kecerdasan emosional anak juga yac mom..

    BalasHapus
  19. Suka deh kalo suatu acara memberikan experience yg beda khususnya u/ anak". Anak happy mm juga happy ya

    BalasHapus
  20. Wow 1 tempat banyak mainan yaa, pasti anak2 happy bgt nih, mainannya jg bervariatif & edukatif sekali, happy family ini mah kalau kesini

    BalasHapus
  21. Seru banget ya mbak, bisa ajakin si kecil main di bebeland yang gak cuma bermain aja di sana, tapi juga belajar bareng temen2 yg lain. Duh, gemesnya liat anak2nya berseragam..

    BalasHapus
  22. Dari semua mainan yang ada di Bebelanda, itu mainan yang ada di Bebesea terasa edukatif karena anak bisa bermain seperti di pantai ya*

    BalasHapus
  23. Seru banget ya ada Bebeland ini, bisa ajak anak-anak main dan berinteraksi. Sayang aku kelewatan waktu ada di Jakarta.

    BalasHapus
  24. Seru ya,ternyata penting jg mainan edukatif spt ini. Selain nutrisi perkembangan motorik dan sensorik anak jg perlu loh.

    BalasHapus
  25. Bebeland tuh emg seru bgt. Bener2 mengasah kemampuan anak jg ya. Aku ga pernah ketibggalan kalo ada event Bebeland. Dari anakku yg pertama smp anakku yg ketiga...

    BalasHapus
  26. Anak-anak pada nggak mau pulang pas ke sini. Emang seru acaranya ya

    BalasHapus
  27. Permainannya kreatif-kreatif banget ya Mbak. Dan saya suka banget karena bisa ngajarin anak buat peduli pada masalah dan cari solusinya apa. Ini bekal yang penting banget buat masa depan anak.

    BalasHapus
  28. Kapan lagi za ada acara Bebeland ini, pengen gabung dan ikutan juga. Kan enak bisa rame rame

    BalasHapus
  29. Keknya seru banget niihhh ... apakah di Semarang ada?

    BalasHapus
  30. Sepertinya seru banget. Di mana tuch acaranya?

    BalasHapus

EMOTICON
Klik the button below to show emoticons and the its code
Hide Emoticon
Show Emoticon
:D
 
:)
 
:h
 
:a
 
:e
 
:f
 
:p
 
:v
 
:i
 
:j
 
:k
 
:(
 
:c
 
:n
 
:z
 
:g
 
:q
 
:r
 
:s
:t
 
:o
 
:x
 
:w
 
:m
 
:y
 
:b
 
:1
 
:2
 
:3
 
:4
 
:5
:6
 
:7
 
:8
 
:9